Kamis, 23 Juli 2015

NASI GORENG JAWA PEDAS



Menu siang ini adalah nasi goreng jawa yang pedas hehhehe, ga akan mungkin yg namanya mie goreng,mie kuah, ataupun nasi goreng yg ga pedas di rumah ini, soalnya semua suka pedas, apalagi pak suami...yg namanya sayur aja harus pakai cabai :( hiks jadi mau ga mau semua orang di rumah harus menyesuaikan selera misua wakakakak


Nah kalau nasi goreng ini sebenarnya request dari Chef Jeffri. Dia akan masuk kerja besok, jd minta dimasakin nasgor sama tantenya ini. Cekidot resepnya ya, saya intip dari resepnya mba Nina, cuma di modif sedikit. Jadi yang saya publish resep modifikasi dari saya ya :)


Bahan : 
  • 2 piring nasi putih bumbung tinggi
  • 3 butir telur, kocok lepas dan digoreng orak arik
  • 1 sdm saos tomat
  • 1 sdm kecap manis 
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica bubuk
  • 2 sdt minyak wijen
  • 5 pentol bakso sapi
  • Sayur sawi sekitar 8 batang
  • Wortel 1/2 batang
  • Minyak untuk menumis


Bumbu Halus :
  • 8 butir bawang merah
  • 5 butir bawang putih
  • 30 pcs cabai rawit hijau (sesuaikan dengan selera)


Pelengkap : 
  • Telur dadar potong
  • Kerupuk
  • Bawang Goreng (saya skip)
  • Lalapan (saya skip)


Cara Membuat : 
  1. Blender semua bahan bumbu halus. Tumis sampai matang. Sebelumnya rebus bakso dan wortel dulu sampai matang, sisihkan. Dan orak arik telur.sisihkan.
  2. setelah bumbu halus matang, masukan telur, bakso dan wortel serta nasi. Aduk rata.
  3. Masukkan saos tomat,kecap manis,garam dan merica bubuk dan sawi.  Aduk hingga rata. Lakukan test rasa.
  4. Masukkan minyak wijen,aduk rata.
  5. Angkat, tata di piring saji, taburi lagi dengan telur dadar yg telah di potong-potong. Siap di nikmati. 


Untuk takaran pedasnya, silahkan disesuaikan dengan selera masing-masing ya. Selamat mencoba ^^




Tidak ada komentar:

Posting Komentar